Episódios

  • Di episode ke-15 Mencari Tuju(h)an, kami mendapatkan kesempatan untuk mencari tujuan bersama Joko Anwar, seorang aktor, penulis skenario, produser dan sutradara yang sedang ramai dibicarakan di Indonesia dan di luar negeri.    Pada episode ini, Bang Joko mengobrol tentang bagaimana masa kecilnya mempengaruhi karyanya. Oleh karena itu, tema kekeluargaan dan relasi orangtua dan anak suka muncul di film-film Bang Joko, mulai dari Pengabdi Setan (2017) hingga Gundala (2019).    Menariknya lagi, sejak kecil pun Bang Joko sudah ingin menjadi "filmmaker". Lalu, bagaimana caranya Bang Joko bisa mencapai cita-citanya sambil menceritakan unsur-unsur dari masa kecilnya di filmnya? Simak Podcast ini untuk mencari Tujuan bersama!    #BersamaMencariTujuan   -   To find out more on our guest:   Instagram: https://www.instagram.com/jokoanwar/ Twitter: https://twitter.com/jokoanwar  -   To find out more about Tuju(h)an Podcast:   YouTube: https://www.youtube.com/c/tujuhan/   Instagram: https://www.instagram.com/7an.id/   Email: [email protected]

  • Di episode ke-15 Mencari Tuju(h)an, kami mendapatkan kesempatan untuk mencari tujuan bersama Joko Anwar, seorang aktor, penulis skenario, produser dan sutradara yang sedang ramai dibicarakan di Indonesia dan di luar negeri.   

    Pada episode ini, Bang Joko mengobrol tentang bagaimana masa kecilnya mempengaruhi karyanya. Oleh karena itu, tema kekeluargaan dan relasi orangtua dan anak suka muncul di film-film Bang Joko, mulai dari Pengabdi Setan (2017) hingga Gundala (2019).   

    Menariknya lagi, sejak kecil pun Bang Joko sudah ingin menjadi "filmmaker". Lalu, bagaimana caranya Bang Joko bisa mencapai cita-citanya sambil menceritakan unsur-unsur dari masa kecilnya di filmnya? Simak Podcast ini untuk mencari Tujuan bersama!   

    #BersamaMencariTujuan  

    -  

    To find out more on our guest:  

    Instagram: https://www.instagram.com/jokoanwar/

    Twitter: https://twitter.com/jokoanwar 

    -  

    To find out more about Tuju(h)an Podcast:  

    YouTube: https://www.youtube.com/c/tujuhan/  

    Instagram: https://www.instagram.com/7an.id/  

    Email: [email protected]

  • Estão a faltar episódios?

    Clique aqui para atualizar o feed.

  • Di episode ke-2 bersama Reza Chandika, Kak Reza bercerita tentang tantangan-tantangan yang dia hadapi di kerjaannya, dan juga tips dan tricks agar kita bisa sukses sebagai penyiar atau produser.  

    Kita semua pasti pernah mendapatkan kabar buruk, atau mungkin melakukan sesuatu tapi nggak sesuai ekspektasi kita.   

    Sebagai MC, hal ini mungkin nggak semudah itu ya. Contohnya, Kak Reza pernah melakukan gimmick lucu di depan panggung, cuman ternyata audiensnya nggak ada yang ketawa. Menurut Kak Reza, sebaiknya kita "go with the flow" aja. Untuk kedepannya, kita bisa pelajari audiensnya lebih baik agar kesalahan itu nggak terjadi lagi.  

    Selain itu, ada baiknya kita bekerja di bidang yang kita sukai supaya nggak merasa "burnout". Sebagai contoh, Kak Reza dari SMA juga udah ada passion untuk bekerja sebagai penyiar. Walaupun gaji ketika magang kurang, dan "workload" nya banyak, dia tetap puas karena belajar banyak.  Jadi, ada baiknya kita sebagai anak muda bekerja demi ilmunya, bukan gajinya. Kalau ilmu yang didapatkan udah cukup, Kak Reza yakin gajinya juga akan nyusul kok.  

    Untuk teman-teman yang ingin mengetahui lebih lanjut mengenai perjalanan Kak Putri dari industri kreatif sampai menjadi Stafsus Milenial, jangan lupa untuk simak podcast ini ya!   

    #BersamaMencariTujuan

    -

    To find out more on our guest:

    Instagram: https://www.instagram.com/rezachandika/

    YouTube: https://www.youtube.com/channel/UCXOQVuBxsjBr3u8uNgSnjtA 

    Spotify: https://open.spotify.com/show/0JXOf1JMa4UVqFCXw2ZCgF?si=B4r7ADhARH6prGziuZg_MQ&dl_branch=1

  • Di episode ke-14 Mencari Tuju(h)an, kami mendapatkan kesempatan untuk mencari tujuan bersama Reza Chandika, salah satu aktor, penyiar radio, presenter, penyanyi, dan komedian yang paling menghibur di Indonesia.

    Pada episode ini, Kak Reza mengobrol tentang cerita-cerita lucu selama perjalanan karirnya, dan juga kunci di balik kesuksesannya sebagai entertainer.  

    Walaupun Kak Reza sering dipandang sebagai presenter yang sangat akrab dengan banyak orang, dia pun mengakui kalau ada banyak hal yang membuat dia insecure.  

    Mau itu meng-MC pernikahan influencer, atau menjadi penyiar di Gen FM, rasa ketakutan atau kegugupan nggak akan pernah hilang. 

    Oleh karena itu, mantra Kak Reza adalah untuk tetap nyaman dengan diri dia sendiri, karena menurutnya "kalau lo ga percaya diri, lo mau percaya sama siapa?".  

    Untuk teman-teman yang ingin menjadi aktor, penyiar radio, presenter, penyanyi, atau komedian, ada baiknya menyimak Podcast ini untuk mencari Tujuan bersama Reza Chandika!   

    #BersamaMencariTujuan  

    -  

    To find out more on our guest:  

    Instagram: https://www.instagram.com/rezachandika/

    YouTube: https://www.youtube.com/channel/UCXOQVuBxsjBr3u8uNgSnjtA 

    Spotify: https://open.spotify.com/show/0JXOf1JMa4UVqFCXw2ZCgF?si=B4r7ADhARH6prGziuZg_MQ&dl_branch=1

  • Di episode ke-2 bersama Putri Tanjung, Kak Putri bercerita tentang pengalamannya di industri kreatif, rintangan yang dia alami sebagai Staf Khusus Milenial Presiden Jokowi, dan juga pandangan dia terhadap peran perempuan di Indonesia.   

    Sejak Kak Putri memulai karirnya di CT Corp, salah satu rintangan yang dia alami adalah untuk keluar dari zona nyamanannya. Menurutnya "lo ga akan berkembang kalau lo di situ-situ aja". Oleh karena itu, ada baiknya kita "challenge" diri kita sendiri untuk mencoba hal-hal baru.  

    Ketika Kak Putri dilantik sebagai Stafsus Milenial pun, dia sering diremehkan. "Gue sebagai perempuan yang baru umur 20an sering dipandang sebelah mata". Walaupun demikian, Kak Putri tetap ada mindset untuk keluar dari zona nyamannya. Dengan pola pikir seperti itu, Kak Putri justru jadi semangat untuk membangun Elevate Women, sebagai wadah untuk memberdayakan wanita Indonesia.  

    Untuk teman-teman yang ingin mengetahui lebih lanjut mengenai perjalanan Kak Putri dari industri kreatif sampai menjadi Stafsus Milenial, jangan lupa untuk simak podcast ini ya!   

    #BersamaMencariTujuan

    -  

    To find out more on our guest:  

    Instagram:  

    https://www.instagram.com/putri_tanjung/ 

    https://www.instagram.com/cxomedia/ 

    https://www.instagram.com/cxostudio/ 

    https://www.instagram.com/elevatewomen.id/ 

    https://www.instagram.com/ngobrolsoresemaunya/

    YouTube: 

    https://www.youtube.com/channel/UC0a8JV-qj1q6g76Ih31bY2Q 

    -  

    To find out more about Tuju(h)an Podcast:  

    YouTube: https://www.youtube.com/c/tujuhan 

    Instagram: https://www.instagram.com/7an.id/  

    Email: [email protected]

  • Di episode ke-13 Mencari Tuju(h)an, kami mendapatkan kesempatan untuk mencari tujuan bersama Putri Tanjung, pemilik dari beberapa bisnis seperti CXO & Creativepreneurec, dan juga Staf Khusus Milenial Presiden Jokowi. 

    Pada episode ini, Kak Putri bercerita mengenai cara dia bisa memenuhi ekspektasi keluarga dan bagaimana hal tersebut justru membantu dia untuk menemukan passionnya. Dari semua tekanan yang dia alami dari masa remaja hingga kini, akhirnya Kak Putri bisa sukses menjalani karirnya sebagai pemilik media kreatif dan event.  

    Walaupun Kak Putri terasa "privileged" karena latar belakang orang tuanya, hal itu yang membuat dia lebih bekerja keras dan mengerti akan pentingnya kegagalan dalam perjalanan untuk mencapai seuahtujuan. Menurutnya, "gagal akan menjadi sahabat lo" dan inilah pola pikir yang Kak Putri ambil ketika menjalani bisnisnya.  Kak Putri adalah salah satu perwakilan generasi muda yang sangat pekerja keras dan sangat menginspirasi. 

    Yuk, tonton Tuju(h)an podcast episode 13 di YouTube channel Tuju(h)an!

    #BersamaMencariTujuan 

    -  

    To find out more on our guest:  

    Instagram:  

    https://www.instagram.com/putri_tanjung/ 

    https://www.instagram.com/cxomedia/ 

    https://www.instagram.com/cxostudio/ 

    https://www.instagram.com/elevatewomen.id/ 

    https://www.instagram.com/ngobrolsoresemaunya/

    YouTube: 

    https://www.youtube.com/channel/UC0a8JV-qj1q6g76Ih31bY2Q 

    -  

    To find out more about Tuju(h)an Podcast:  

    YouTube: https://www.youtube.com/c/tujuhan

    Instagram: https://www.instagram.com/7an.id/  

    Email: [email protected]

  • Di episode kedua bersama Reza Rahadian, Kak Reza mengobrol tentang kepentingan budaya dan tradisi Indonesia dalam perfilman, definisi kesuksesan, serta proses beliau ketika mencari tujuannya.  

    Menurut Kak Reza, budaya dan tradisi Indonesia adalah dua hal yang harus selalu diingati pada saat akting. Dengan film-film yang semakin mendunia, serta pemuda-pemudi yang semakin berprestasi, budaya dan tradisi Indonesia menjadi referensi utama beliau untuk mencari dirinya sendiri dan membantu dirinya untuk menentukan emosi yang ingin diekspresikan kepada penonton.  

    Sebagai pemenang Citra Awards sebanyak 4 kali, pandangan Kak Reza terhadap kesuksesan dan tujuan hidup cukup berkesan. "Tujuan hidup adalah sesuatu yang tak akan terjawab", dan "hiduplah tanpa label", adalah berbagai pesan yang ingin beliau ingin sampaikan kepada anak muda pada yang masih mengeksplorasi jati diri sendiri. Jangan pernah membandingkan diri kita sendiri dengan prestasi orang lain karena proses untuk bisa 'sukses' berbeda untuk setiap orang .  

    Untuk teman-teman yang ingin masuk dunia akting atau perfilman, wawasan dan pengalaman yang Mas Reza berikan di episode ini bisa membantu kalian untuk mencapai tujuan tersebut. Simak Podcast ini untuk mencari Tujuan bersama!

    #BersamaMencariTujuan

    -

    To find out more on our guest:

    Instagram: https://www.instagram.com/officialpilarez/

    -

    To find out more about Tuju(h)an Podcast:

    YouTube: https://www.youtube.com/c/tujuhan/

    Instagram: https://www.instagram.com/7an.id/

    Email: [email protected]

  • Di episode kesepuluh tuju(h)an, kami mendapatkan kesempatan untuk mencari tujuan bersama Reza Rahadian, seorang aktor di film-film terkemuka seperti Habibi & Ainun, My Stupid Boss, dan Imperfect.   

    Pada episode ini, Mas Reza bercerita mengenai perjalanan karir nya yang unik, dari kegagalannya untuk menjadi pilot pada usia 20an awal, hingga kecintaan awalnya pada film melalui teater. Menurutnya, “untuk seorang anak yang baru lulus SMA, rasa tidak percaya diri untuk berkompetisi gede banget”. Dunia seni peran menjadi pegangan Mas Reza pada masa lampau itu.  

    Perjalanan beliau untuk menjadi pemenang Citra Award for Best Actor pada tahun 2010, 2013, dan 2016 bukanlah hal yang mudah juga. Dari awal terobosannya dalam "Perempuan Bekalung Sorban”, Mas Reza selalu mengalami banyak rintangan pada saat on dan off camera. Namun demikiran, supaya perjuangan yang beliau hadapi menjadi sebuah pelajaran baginya untuk aktor yang lebih sukses.  

    Untuk teman-teman yang ingin menjadi masuk dunia acting atau perfilman, wawasan dan pengalaman yang Mas Reza berikan di episode ini bisa membantu kalian yang masih bimbang dengan perkembangan karir di industri kreatif. Simak Podcast ini untuk mencari Tujuan bersama!   

    #BersamaMencariTujuan  

    -  

    To find out more on our guest:  

    Instagram: https://www.instagram.com/officialpilarez/ 

    -  

    To find out more about Tuju(h)an Podcast:  

    YouTube: https://www.youtube.com/c/tujuhan/

    Instagram: https://www.instagram.com/7an.id/  

    Email: [email protected]

  • Pada episode kedua bersama Mira Lesmana, beliau menceritakan perjuangan para sinea selama masa pandemi, dan bagaimana industri perfilman Indonesia bisa tetap bertahan untuk kepedannya.   

    Menurut Mba Mira, orang Indonesia memiliki kecerdesan dan kreativitas tertentu, sehingga beliau cukup optimis dengan industrinya dalam jangka pendek. Walaupun bioskop belum buka dan skala projeknya sedang mengecil, semangat dan passion orang Indonesia terhadap kemajuan perfilman tetap tinggi.   

    Untuk jangka panjangnya pun, beliau justru entusias. Dengan film-film seperti The Raid dan Marlina, serta anak muda yang berbakat dalam akting, memproduksi, dan menyutradarai film, Mba Mira yakin perfilman Indonesia bisa menjadi ‘soft power’ negara tercinta, ibarat pengaruh budaya Jepang dan Korea.  

    “It’s a luxury to be young”, kata beliau, jadi sebaiknya kita sebagai anak muda Indonesia tetap harus semangat berkarya demi masa depan perfilman Indonesia!   

    #BersamaMencariTujuan #FilmIndonesiaFilmKita 

    -

    To find out more on our guest:

    Instagram: https://www.instagram.com/mirles/ 

    Website: https://milesfilms.net/en/

    -

    To find out more about Tuju(h)an Podcast:

    YouTube: https://www.youtube.com/c/tujuhan/

    Instagram: https://www.instagram.com/7an.id/ 

    Email: [email protected]

  • Di episode kesembilan tuju(h)an, kami mendapatkan kesempatan untuk mencari tujuan bersama Mira Lesmana, produser terkemuka yang telah membantu menghidupkan kembali perfilman Indonesia di tahun 2000-an.  
    Di episode ini, Mbak Mira memberikan pencerahan mengenai hubungan simbiosis antara produser dan sutradara, serta proses yang diperlukan untuk membuat film yang sukses. Perspektif yang beliau utamakan cukup unik, mengingat bahwa Mba Mira adalah salah satunya produser independen yang berhasil menciptakan berbagai film dengan sutradara-sutradara prominen seperti Riri Riza dan Rudi Soedjarwo.  

    Sebagai produser Ada Apa Dengan Cinta dan Laskar Pelangi, film-film yang Mbak Mira ciptakan memiliki ciri khas sendiri. Walau demikian, beliau selalu mengatakan bahwa "filmmaking is all about collaboration". Jadi, harus diingat bahwa semua orang yang terlibat dalam proses pembuatan film, mulai dari kru hingga cameraman, harus diakui dan diapresiasikan juga.
    Untuk teman-teman tuju(h)an yang sedang atau ingin menjadi produser indepeden, diharapkan episode ini bisa menginsiprasi atau memberikan pencerahan mengenai industrinya, tidak lain dari Mira Lesmana.  

    #BersamaMencariTujuhan 
    -  
    To find out more on our guest: 
    Instagram: https://www.instagram.com/mirles/
    Website: https://milesfilms.net/en/   
    -  
    To find out more about Tuju(h)an Podcast: 
    YouTube: https://www.youtube.com/c/tujuhan/
    Instagram: https://www.instagram.com/7an.id/
    Email: [email protected]

  • Pada episode part 2 bersama Febby Rastanty, kak Febby berbincang tentang pola hidup sehat dan peluang bisnisnya di luar bidang entertainment. Sebagai "life-long learner" dan seorang wanita yang berjiwa bisnis, kak Febby memulai berbagai projek baru, seperti Strange Coffee dan Sigga Activewear bersama Daffa.   

    Menurut kak Febby, kesadaran terhadap lingkungan dan olahraga adalah hal-hal yang mendorong bisnisnya saat ini. Dengan penggunaan bahan daur ulang untuk produk-produk Sigga Activewear, serta susu oat sehat untuk kopi Strange Coffee, kak Febby percaya bahwa kehidupan sehat dan pelestarian alam

    Untuk teman-teman Tuju(h)an yang ingin memulai bisnis sendiri di luar bidang pekerjaan kalian, mungkin pencerahan dari kak Febby bisa mnginspirasi kalian untuk membuka peluang usaha baru. Simak Podcast ini untuk mencari Tujuan bersama! #BersamaMencariTujuhan

    -

    To find out more on our guest:

    Instagram: https://www.instagram.com/febbyrastanty/

    YouTube: https://youtube.com/c/FebbyRastantyofficial 

    -

    To find out more about Tuju(h)an Podcast:

    YouTube: https://youtu.be/OzC362sUvSw

    Instagram: https://www.instagram.com/7an.id/

    Email: [email protected]

  • Di episode kedelapan tuju(h)an, kami mendapatkan kesempatan untuk mencari tujuan bersama Febby Rastanty, seorang aktris terkemuka di berbagai sinetron, seperti Putih Abu-Abu dan Diam-Diam Suka. 

    Pada episode kali ini, Febby menceritakan kisah hidupnya dari masuk ke dunia entertainment dari umur 4 tahun, hingga prestasi pendidikannya sebagai lulusan Cum Laude di Fakultas Hukum Universitas Indonesia. 

    Sepanjang hidupnya, Febby menghadapi banyak rintangan yang sering membuatnya mempertanyakan jalur karirnya. Menyeimbangkan waktu kerja dan sekolah, serta pengorbanannya saat mengejar cita-citanya untuk menjadi pengacara, adalah beberapa hal yang merefleksikan poin tersebut. 

    Meskipun demikian, Febby telah berhasil menjadi sukses di bidang entertainment dan selalu mengutamakan "life-long learning" sebagai mantra hidupnya. 

    Dengan pemikiran tersebut, diharapkan teman-teman Tuju(h)an yang sedang merencanakan karir di dunia akting bisa menambahkan wawasan dari seorang bintang film yang telah menggeluti bidangnya selama lebih dari 20 tahun. 

    Simak Podcast ini untuk mencari Tujuan bersama! 

    #BersamaMencariTujuan 

    To find out more on our guest:

    Instagram: https://www.instagram.com/febbyrastanty/

    YouTube: https://youtube.com/c/FebbyRastantyofficial 

    To find out more about Tuju(h)an Podcast:

    YouTube: https://youtu.be/OzC362sUvSw

    Instagram: https://www.instagram.com/7an.id/

    Email: [email protected]

  • Pada episode bagian ini, Pandji bercerita tentang etika kerjanya sebagai pemimpin perusahaan, serta kisah di balik Tweet 00:44. Seperti yang dikatakan oleh Pandji, "Gue sebagai pelawak kan happy-happy, sedangkan gue sebagai pengusaha ngomel-ngomel mulu". 

    Dari sisi lain, Pandji juga merasa bahwa sebagai pemimpin perusahaan, dia juga harus memberikan kesempatan terbaik untuk karyawannya agar tetap bisa berkembang di tempat kerjanya. Walaupun Pandji bisa "memecat dengan cepat", itu bukan pilihan pertama dia. 

    Kemampuan Pandji untuk terus berprestasi demi karyanya, membangun rasa kesemengatan bersama karyawannya, serta pandangannya terhadap passion dan kerja bisa menjadi inspirasi bagi anak muda Indonesia yang ingin sukses di bidang hiburan dan bisnis. 

    Simak Podcast ini untuk mencari Tujuan bersama! 

    #BersamaMencariTujuan  

    -   

    To find out more on our guest:  

    Instagram: https://www.instagram.com/pandji.pragiwaksono/  

    Twitter: https://twitter.com/pandji  

    YouTube: https://www.youtube.com/user/pandjimusic   

    -   

    To find out more about Tuju(h)an Podcast:  

    YouTube: https://youtu.be/9WCcLf85dBg 

    Instagram: https://www.instagram.com/7an.id/  

    Email: [email protected]

  • Di episode ketujuh tuju(h)an, kami mendapatkan kesempatan untuk mencari tujuan bersama Pandji Pragiwaksono, sosok pelopor Stand Up Comedy di Indonesia, seorang aktor, penyiar radio, presenter televisi, penulis buku, penyanyi rap, dan Youtuber.  

    Pada episode bagian ini, Pandji menceritakan mengenai bagaimana dia memulai karir nya, memulai suatu hal yang pada saat itu bukan pilihan profesi inti, Stand Up Comedian. Namun, dia selalu mengadvokasi kan untuk "Always Do What You Love", dan kalau itu sebuah passion yang diingikan, jangan melihat di sisi ekonomis nya dulu.   

    Menariknya, pada episode ini, kami dapat mengetahui lebih dalam sisi "Entrepreunial" Pandji Pragiwaksono, di mana seperti tweet yang viral kemarin, "0:44 - Entrepreneurial Pandji is different than Entertainer Pandji."   

    Banyak yang kita belajar yang pastinya sangat relevan terhadap kami anak muda, dari sisi mencari passion kita, bagaimana jika orangtua kita tidak support passion kita, menemukan fokus dalam pekerjaan, dan membagi waktu untuk eksperimen hal yang baru, di mana Pandji, seperti yang bisa dilihat dari dekripsi atas, adalah sosok yang sangat multi talenta!   

    Simak Podcast ini untuk mencari Tujuan bersama! 

    #BersamaMencariTujuan 

    -  

    To find out more on our guest: 

    Instagram: https://www.instagram.com/pandji.pragiwaksono/

    Twitter: https://twitter.com/pandji

    YouTube: https://www.youtube.com/user/pandjimusic 

    -  

    To find out more about Tuju(h)an Podcast: 

    YouTube: https://youtu.be/01n4sBDHPo0

    Instagram: https://www.instagram.com/7an.id/

    Email: [email protected]

  • Pada episode bagian ini, Julio mengaspirasikan mengenai pengalamannya memulai berbisnis ekspor, dimana semua kalangan, umur berapa aja, itu ternyata bisa ekspor. Bukan hanya kemudahannya, ternyata untuk berbisnis ekspor itu kita tidak harus mempunyai modal. Keinginan Julio untuk memberdayakan ekspor di Indonesia ini dapat dilihat dengan komunitas yang dibuat, @komunitasbisaeskpor, dimana kita semua bisa belajar mengenai ekspor pada platform tersebut! Ekspor bukan hanya untuk profit sendiri, tapi demi Negara ini!

    Simak Podcast ini untuk mencari Tujuan bersama!

    #BersamaMencariTujuan

    -

    To find out more on our guest:

    TikTok: https://www.tiktok.com/@julio.ioio/

    Instagram: https://www.instagram.com/julioioio/ 

    -

    To find out more about Tuju(h)an Podcast:

    YouTube: https://youtu.be/FXEq2M59tfo

    Instagram: https://www.instagram.com/7an.id/

    Email: [email protected]

  • Di episode keenam tuju(h)an, kami mendapatkan kesempatan untuk mencari tujuan bersama Julio, seorang influencer TikTok yang menggunakan platformnya untuk mengajak anak muda membangun negeri melalui ekspor.  

    Pada episode bagian ini, Julio menceritakan kisah hidupnya dari masa kecil dimana dia masih harus berjualan kartu Yu-Gi-Oh, MLM dan jersey basket untuk uang jajan hingga saat ini dia mengekspor puluhan ton produk tanah air ke manca negara.   

    Semua pengalaman yang dia dapati di masa mudanya ternyata sangat membantu Julio mengembangkan bisnis ekspornya. Menurut Julio, "life is just a transit point", jadi kita jangan takut untuk mencoba dan gagal karena pada akhirnya semua pengalaman yang kita dapatkan di perjalan kita akan menjadi modal untuk akhirnya mendapatkan sukses.  

    Simak Podcast ini untuk mencari Tujuan bersama!  

    #BersamaMencariTujuan 

    -  

    To find out more on our guest: 

    TikTok: https://www.tiktok.com/@julio.ioio/

    Instagram: https://www.instagram.com/julioioio/ 

    -  

    To find out more about Tuju(h)an Podcast: 

    YouTube: https://youtu.be/SKtf2W0WYHc

    Instagram: https://www.instagram.com/7an.id/

    Email: [email protected]

  • Pada episode bagian ini, Ajung bercerita mengenai akan pentingnya terus adaptasi sebagai anak rantau.   
    Menurut Ajung, dalam proses beradaptasi, dia harus tetap bekerja keras agar bisa mencapai visi yang ingin diinginkan. Kehidupan di Jakarta sangat berbeda dari Bali, dan Ajung pun tetap tekad untuk mencapai visinya untuk menjadi sosok penting di skena permusikan Ibu Kota.   
    Namun ada, satu hal yang harus selalu diingat; jangan patah semangat. “Trust the process”, kata Ajung.  
    Yang sebelumnya jualan Dominos, hingga kini menjadi producer musik, kisah Ajung bisa memberikan inspirasi untuk teman-teman tuju(h)an yang ingin bertahan dengan terus bahagia.  
    Simak Podcast ini untuk mencari Tujuan bersama!

  • Di episode kelima tuju(h)an, kami mendapatkan kesempatan untuk mencari tujuan bersama Ajung Scamy, salah satu pelopor anak muda Indonesia, sosok utama untuk membangun ‘Hip Hop Scene’ di Jakarta.  

    Pada episode bagian ini, Ajung menceritakan mengenai pengalaman hidupnya dari ‘0’ yang merantau dari Bali ke Jakarta. Namun, sosok Ajung mempunyai mentalitas yang tidak mudah untuk menyerah. Banyak peristiwa yang dialami, mulai dari menjadi ‘walking salesman’ Dominos, menjadi SPG, sampai sekarang berhasil untuk membangun ‘Party Scene’ di Jakarta dengan mempunyai Production Label sendiri. Waktu berawal pandemi pun, sebelum semua orang menyadari bahwa bisnis F&B Pre Order akan menjadi suatu hal yang menggiurkan, Ajung ber-pivot untuk membangun bisnis F&B nya dengan berjualan Nasi Jinggo dan Arak Bali, yang setiap hari sold out. Inti nya, ‘THIS PERSON KNOWS HOW TO HUSTLE’.  

    Kemampuan Ajung yang selalu beradaptasi, membangun sebuah kreatifitas,  akan sangat menjadi sosok inspirasi yang dapat kita bersama, sebagai anak muda, bisa belajar dan mengimplementasikan dalam kehidupan kesehari-seharian kita.   Simak Podcast ini untuk mencari Tujuan bersama!

  • Pada episode part 2 bersama Sandiaga Uno, beliau memberikan pencerahan mengenai peran anak muda untuk menjadi agen perubahan. Menurut Pak Sandi, anak muda zaman sekarang memiliki banyak kesempatan untuk memulai karirnya. Walaupun sekarang sedang ada pandemi, beliau percaya bahwa dalam setiap krisis ada kesempatan. Kini, ada banyak cara untuk mengembangkan kehidupan profesional kita, mulai dari mentoring oleh orang yang lebih berpengalaman, atau berkolaborasi dengan teman terdekat.

    Untuk teman-teman Tuju(h)an yang masih galau untuk memulai bisnis sendiri atau menjadi entrepreneur semasa pandemi, mungkin pencerahan dari Pak Sandi bisa menyemangati kalian. Simak Podcast ini untuk mencari Tujuan bersama!

    Disclaimer: Episode ini direkam pada tanggal 10 November 2020

    -

    To find out more on our guest:
    Instagram: @sandiuno @kemenparekraf.ri

    -

    To find out more about Tuju(h)an Podcast:

    Spotify: https://www.youtube.com/c/tujuhanpodcast

    Instagram: https://www.instagram.com/7an.id/

    Email: [email protected]

  • Disclaimer: Episode ini direkam pada tanggal 10 November 2020  

    Di episode keempat tuju(h)an, kami mendapatkan kesempatan untuk mencari tujuan bersama Sandiago Uno, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, sosok inspiratif bagi banyak pemuda.   

    Pada episode bagian ini, Pak Menteri bercerita mengenai masa kecilnya yang cukup keras, kegiatan sehari-harinya serta kegagalan-kegagalan yang telah dilewati dalam hidup nya. Uniknya, Bapak Sandiaga ini mempunyai sikap yang malah menekankan kegagalan, di mana mungkin bagi mayoritas dari kami itu adalah suatu hal yang tabu -  suatu hal yang dipermalukan. Namun, untuk beliau, kegagalan itu malah membantu kami untuk menjadi sosok yang tidak pantang menyerah dan inovatif.   

    Intrinsik-intrinsik seperti ini lah yang kami percayai telah membantu membangun karakter beliau hingga dapat menjadi sosok wirausaha yang terpandang dan diberi kepercayaan untuk menjabat di kabinet terbaru Presiden Jokowi.  Simak Podcast ini untuk mencari Tujuan bersama! 

    #BersamaMencariTujuan 

    -  To find out more on our guest: 

    Instagram: @sandiuno @kemenparekraf.ri  

    -  To find out more about Tuju(h)an Podcast: 

    YouTube: https://www.youtube.com/c/tujuhanpodcast

    Instagram: https://www.instagram.com/7an.id/

    Email: [email protected]