Episodes
-
Kanwil DJPb Provinsi Bali kembali hadir dengan CHAMPION 3, yang mengangkat topik "Optimalisasi Pengelolaan Uang Persediaan dan Penggunaan Kartu Kredit Pemerintah," dengan virtual meeting pada hari Jumat, tanggal 16 Juni 2023. CHAMPION (Cerita Hasil Monev Pemimpin Organisasi) merupakan inovasi layanan Kanwil DJPb Provinsi Bali yang berbentuk sharing session dengan melibatkan pejabat perbendaharaan Satker yang meraih kinerja pelaksanaan anggaran yang optimal, kali ini khususnya untuk penggunaan Kartu Kredit Pemerintah.Yuk simak tayangan ulang CHAMPION 3 dari Kuasa Pengguna Anggaran Satker Balai Pengelolaan Sumberdaya Pesisir dan Laut Denpasar. Materi CHAMPION 3 dapat diakses di https://linktr.ee/champion.djpb.bali .Salam CHAMPION!
-
CHAMPION (Cerita Hasil Monev Pemimpin Organisasi) adalah inovasi layanan Kanwil DJPb Provinsi Bali yang berbentuk sharing session dengan mengundang Pejabat Perbendaharaan Satker yang mendapatkan capaian nilai IKPA yang optimal dan peningkatan kinerja yang signifikan, untuk membagikan kisah sukses dalam mengoordinasikan dan mengawal kinerja pelaksanaan anggaran.
Kanwil DJPb Provinsi Bali kembali menghadirkan CHAMPION, kali ini dengan topik "IKPA Belanja Kontraktual," pada Jumat, 19 Mei 2023.
Pernahkah Anda mengalami kendala dalam melakukan pengadaan barang dan jasa, maupun melaksanakan pekerjaan yang bersifat kontraktual?
Yuk simak sharing dari Kuasa Pengguna Anggaran Satker Distrik Navigasi Benoa, buat belajar langkah strategis dalam mengoptimalkan kinerja belanja kontraktual.
-
Missing episodes?
-
Hai semeton, sudah tahukah apa saja kewajiban perpajakan sebagai BLU?Simak yuk BLU Talks Episode ke-12 yang membahas seluk-beluk kewajiban perpajakan BLU. 😉Kali ini, Kanwil DJPb Provinsi Bali berkolaborasi dengan Kanwil DJP Bali dan Balai Diklat Keuangan Denpasar, menghadirkan para pakar perpajakan, dalam Sinergi Kemenkeu Satu menyambut Hari Oeang RI ke-76. Sinergi Kemenkeu Satu di Provinsi Bali dengan semangat Hari Oeang RI ke-76 siap mendampingi BLU sebagai agen pembangunan untuk "Sigap Hadapi Tantangan, Tangguh Kawal Pemulihan."
-
Salam CHAMPION!
Mitra Kanwil DJPb Provinsi Bali, ada inovasi layanan terbaru lho per 4 Mei 2023 lalu, yaitu CHAMPION (Cerita Hasil Monev Pemimpin Organisasi).
Dalam inovasi ini, pejabat perbendaharaan dari Satker yang berprestasi dan berkinerja IKPA yang optimal, membagikan kisah sukses mengawal kinerjanya. Di edisi perdana, telah kami hadirkan PPK Satker Kantor Pertanahan Kab. Klungkung yang menceritakan caranya memahami dan melaporkan Caput dengan benar.
Materinya bisa diakses di https://linktr.ee/champion.djpb.bali .
Mau jadi bintang tamu CHAMPION berikutnya? Bisa kok, caranya perjuangkan kinerjamu biar optimal ya. Kalau sudah berprestasi, tunggu undangan kami yaa....
-
BLU adalah instansi pemerintah yang dibentuk untuk melayani masyarakat berupa penyediaan barang/jasa yang dijual tanpa mengutamakan mencari keuntungan dan dalam melakukan kegiatannya didasarkan pada prinsip efisiensi dan produktivitas.
Tahukah Mitra BLU, bahwa tarif layanan BLU itu tidak asal dipungut, namun harus berdasarkan penetapan dalam peraturan perundang-undangan yaitu Peraturan Menteri Keuangan?
Simak yuk, rekaman sharing session mengenai implementasi tarif layanan BLU dalam BLU Talks Episode ke-11 yang diselenggarakan pada Kamis, 1 September 2022.
Jika Mitra BLU memerlukan materi atau ingin memberikan masukan, silahkan tinggalkan jejakmu di https://linktr.ee/BLU.Talks ya. 🙂 -
Sebagai agen pemerintah yang menyelenggarakan layanan kepada publik, Badan Layanan Umum (BLU) perlu dievaluasi untuk mengetahui pencapaian kinerja dan kualitas tata kelolanya, oleh karena itu ditetapkan ketentuan mengenai Penilaian Tingkat Maturitas BLU (BLU Maturity Rating) melalui Peraturan Direktur Jenderal Perbendaharaan nomor PER-11/PB/2021.
Mari simak sekilas mengenai BLU Maturity Rating dalam BLU Talks Episode ke-10 ini :-) -
Tunjangan Hari Raya (THR) tahun 2022 merupakan wujud penghargaan atas pengabdian kepada bangsa dan negara bagi Aparatur Negara, Pensiunan dan Penerima Tunjangan yang diberikan sebagai upaya untuk mempertahankan tingkat daya beli masyarakat melalui pembelanjaan Aparatur Negara, Pensiunan, Penerima Pensiun, dan Penerima Tunjangan sehingga berkontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi nasional dengan memperhatikan kemampuan keuangan negara.
Apa saja ya seluk-beluk pembayaran THR BLU di Tahun 2022 ini?
Simak ringkasannya dalam BLU Talks.
Makan ketupat dengan sambal tomat, ditutup dengan sajian bolu.
etap semangat dan salam sehat, dalam melayani sebagai BLU
-
Di tengah kesibukan berjibaku menangani pandemi COVID, BLU RSUP Sanglah Denpasar sebagai agen pemerintah turut berpartisipasi dalam konferensi internasional G20 Presidensi Indonesia 2022, serta berperan serta mendukung inisiasi Health and Wellness Tourism di Indonesia.
Dalam BLU Talks Edisi Spesial ini, Direktur Utama BLU RSUP Sanglah Denpasar (I Wayan Sudana) memaparkan 3 Tips Sukses mengawal tata kelola Badan Layanan Umum, yang bisa diadaptasi oleh BLU/BLUD baru di masa transisi.
Mari simak obrolan singkat berikut untuk lebih memahami seluk-beluk BLU ya.
BLU Talks:
Sampaikan yang normatif dengan komunikatif
Dukung BLU untuk kinerja dan layanan inovatif
-
BLU Talks Episode ke-8 ini telah dilaksanakan pada Kamis, 25 November 2021, guna mengingatkan batas-batas pertanggungjawaban untuk sumber dana Rupiah Murni, kemudian ketentuan revisi DIPA BLU yang masih bisa dilakukan di bulan Desember 2021, serta pengesahan pendapatan dan belanja.
Makan ketupat dengan sambal tomat, ditutup dengan sajian bolu.. Tetap semangat dan salam sehat, dalam melayani sebagai BLU.. -
Guna mendukung peningkatan kualitas Laporan Keuangan (LK) BLU, dilaksanakan telaah LK BLU setiap Triwulan dengan berpedoman pada Peraturan Direktur Jenderal Perbendaharaan nomor PER-24/PB/2019. Kanwil Ditjen Perbendaharaan Provinsi Bali menghadirkan BLU Talks Episode ke-7 untuk membahas hasil Telaah LK BLU di Provinsi Bali untuk periode Semester I TA 2021, dengan narasumber I Kadek Dedy Indrapramana (Analis Perbendaharaan Negara Ahli Pertama).
Bagi Semeton yang belum berkesempatan hadir dalam kegiatan tersebut, silahkan menyimak rekaman berikut ya. Materi masih dapat diakses pada tautan https://linktr.ee/BLU.Talks -
BLU mengelola 3 (tiga) macam rekening untuk PNBP yang diterima dan dikeluarkan, yaitu: Rekening Operasional BLU, Rekening Dana Kelolaan BLU, dan Rekening Pengelolaan Kas BLU. Apa saja kegunaan rekening-rekening tersebut?
Mari simak dalam BLU-Pedia Segmen ke-4 ini, Mitra BLU :) -
Apakah "diamond in the rough" itu?
Bincang singkat berlanjut dengan pengalaman Leonard Theosabrata (Direktur Utama BLU Smesco) saat memimpin dan menerapkan entrepreneurship dalam mengelola BLU. Apa saja harapan untuk pengembangan UMKM di Bali dan Indonesia bagian timur?
Mari simak bersama bagian kedua dan terakhir dari BLU Talks Edisi Spesial: UMKM Naik Kelas.
Semua rekaman BLU Talks tersedia juga di Youtube "Kanwil DJPb Bali", dan dapat diakses melalui https://linktr.ee/BLU.Talks . -
UMKM Naik Kelas? Memangnya ada sekolah buat UMKM?
Yuk, simak bincang santai bersama Leonard Theosabrata (Direktur Utama BLU Smesco), biar tahu strategi BLU Smesco dalam memberdayakan UMKM, serta inisiatif strategis untuk Bali dan Indonesia bagian timur.
Semua rekaman BLU Talks tersedia juga di Youtube Kanwil DJPb Bali, dan dapat diakses melalui https://linktr.ee/BLU.Talks . -
Bagaimana kebijakan akuntansi persediaan di tahun 2021?
Bagaimana mencatat dan melaporkan kas pada BLU?
Bagaimana cara menggunakan akun yang tepat?
Kapan rekonsiliasi dimulai?
Simak BLU Talks Episode #6 ini yuk, bincang-bincang Persiapan Penyusunan Laporan Keuangan BLU Semester I Tahun 2021 bersama Bli Krisna (Direktorat Akuntansi dan Pelaporan Keuangan, DJPb) dan Natalia (Kanwil DJPb Prov. Bali), biar lebih siap dan handal Laporan Keuangan BLU semester ini yaaaa..
Buat yang mau tengok materinya dan tautan video, silahkan menuju tautan https://linktr.ee/BLU.Talks .
Layanan yang hidup, penuh inovasi
Kanwil DJPb Bali menghadirkan edukasi
Mempererat sinergi, menuai prestasi
Agar kami melayani, bebas dari korupsi
#BLUTalks #LKBLU #KanwilDJPbBaliBebasKorupsi -
Salam jumpa Semeton!
Kali ini BLU Talks hadir dalam edisi spesial, karena kedatangan tamu dari salah satu BLU rumpun pengelola dana lho, yaitu Bapak Ahmad Nizar (Direktur Keuangan BLU Lembaga Pengelola Dana Bergulir Koperasi dan UMKM atau singkatnya disebut LPDB). LPDB yang ada di bawah naungan Kementerian Koperasi dan UKM ini mulai beroperasi sebagai BLU di tahun 2006, dan memiliki jangkauan layanan hingga seluruh penjuru Indonesia. LPDB diberikan penugasan oleh Pemerintah (Bendahara Umum Negara) untuk menyalurkan program Dana Bergulir sebagai stimulan untuk bantuan perkuatan modal usaha, dalam rangka meningkatkan peran koperasi dan UMKM.
Untuk mengetahui gambaran layanan BLU Pengelola Dana yang satu ini, mari simak BLU Talks kali ini. Mari kita kawal bersama program pemerintah yang dijalankan oleh LPDB, agar amanah dan semakin bermanfaat untuk koperasi dan UMKM. -
pada episode kali ini, Kanwil Ditjen Perbendaharaan Provinsi Bali berkesempatan berbincang dengan Kepala Sub Direktorat Optimalisasi Kas Direktorat Pengelolaan Kas Negara Ditjen Perbendaharaan Bapak Moch. Abdul Kobir. Bersama host Sally Hetharia, kita berbincang banyak hal tentang pentingnya penyusunan perencanaan kas dalam pengelolaan APBN oleh kami Ditjen Perbendaharaan maupun oleh satuan kerja atau instansi pemerintah pengelola APBN.
Selamat mendengarkan.
-
Salam jumpa Semeton!
Sebagai agen pemerintah, BLU mendapatkan pembinaan teknis dari Menteri/Pimpinan Lembaga, dan pembinaan keuangan dari Menteri Keuangan. Untuk melaksanakan fungsi pembinaan dan pengawasan tersebut, ditunjuk Dewan Pengawas (Dewas) BLU, yang merupakan perwakilan unsur kementerian/lembaga, Kementerian Keuangan, dan profesional.
Dewas BLU berkewajiban memantau dan memastikan tata kelola BLU telah diterapkan secara efektif dan berkelanjutan, dengan tetap menjauhkan diri dari konflik kepentingan.
BLU Talks Episode 5 kali ini menghadirkan bintang tamu spesial, Bapak Tri Budhianto, salah satu Dewas BLU, yang sehari-harinya menjabat sebagai Kepala Kanwil Ditjen Perbendaharaan Provinsi Bali; dengan host Natalia Madiarti.
Mari simak bincang singkat berikut, untuk lebih mengenal tugas Dewas BLU ya. "Pelajari, Pahami, supaya kita bisa Berkontribusi" 🙂 -
Peraturan Pemerintah Nomor 23 Tahun 2005 mengamanatkan pembinaan keuangan BLU dilaksanakan oleh Menteri Keuangan sesuai dengan kewenangannya; yang kemudian didelegasikan di antaranya kepada Kanwil Ditjen Perbendaharaan.
BLU Talks Episode #4 ini mengupas tips-tips dan aspek-aspek monev yang akan didalami (aspek kinerja keuangan, aspek kinerja layanan, dan aspek kepatuhan), agar BLU mitra kerja dapat menyiapkan diri dengan self assessment sebelum pendalaman dalam monev online dan/atau monev on the spot yang akan dilaksanakan oleh Kanwil DJPb Provinsi Bali di tahun 2021. Simak yuk agar siap pada waktunya!
(Rekaman video terdapat di Youtube Kanwil DJPb Bali) -
Kanwil DJPb Bali Podcast kali ini bersama Kepala Subbagian Kepegawaian, Ernawati. Dipandu oleh Sally Hetharia akan berdiskusi membahas jabatan fungsional Kementerian Keuangan khususnya Ditjen Perbendaharaan #ditjenperbendaharaan #jafung #kanwildjpbbali
- Show more