Episoder
-
Pada episode kali ini kita melakukan kolaborasi dengan sehatmental.id dan mengundang Mas Ade Winarko sebagai Founder dari sehatmental.id dan gue di temani oleh temen gue yaitu Ersa Berliana Zanuba dari Departemen Kastrat BEM FTK ITS REKONSILIAKSI. Nah di episode kali ini kita bincang santai mengenai Quarter Life Crisis. Apa kalian pernah mengalami Quarter Life Crisis ?
-
Pada episode kali ini kita asyik menbahas E-sport atau game yang sedang ramai dimainkan yaitu VALORANT. Sekaligus pada episode kali ini langsung mengundang 2 narasumber yaitu para Dewa Valorant, yaitu Morph Moji dan Bangder.
-
Mangler du episoder?
-
Pembukaan season 2 dari podcast BEM FTK ITS, dengan segmen dan nama baru yaitu "SUNAT-an MASAL". Mengundang guest Ketua BEM FTK ITS - Rekonsiliaksi "Handi Awalludin Jamil". Handi itu siapa sih ?
-
Kekerasan seksual sempat dibahas di salah satu post di instagram BEM FTK ITS. Apa saja sih hal-hal yang dapat memicu kekerasan seksual? dan apa saja kejadian yang dapat disebut sebagai kekerasan seksual? Beberapa waktu lalu BEM FTK ITS sempat melakukan survey melalui google form yang disebar luas ke warga FTK. Ternyata masih banyak yang belum terlalu paham tentang kekerasan seksual itu sendiri loh! Pertanyaan-pertanyaan tersebut akan dibantu jawab oleh salah satu tamu kita dari Washington DC, Gabriella Hattari. Gabriella merupakan founder dari Woke Human yang merupakan organisasi yang berkecimpung di dunia social issues, salah satunya kekerasan seksual. Bagaimana ya pendapat Gabriella tentang kekerasan seksual?
-
Karantina membuat banyak orang rela melakukan apapun demi mengisi waktu luangnya. Beberapa korbannya adalah Dovi, Danang, dan Daffa. Mereka ber-3 mencoba hal-hal yang tidak biasanya mereka lakukan. Dovi yang mulai bersepeda dan bergabung dengan komunitas, Daffa yang istirahat menjadi capo, hingga Danang yang mendapat kejadian yang benar-benar tidak diduga demi mendapat sebuah konten. Namun diluar itu semua, apasih keputusan akhir mereka untuk mengisi waktu luang agar tetap aman dari korona?
-
Depresi itu sebenarnya apa sih? Ternyata ada banyak banget mental illness yang belum kita ketahui, kita sebagai orang awam terkadang suka mengira-ngira penyakit mental yang ternyata itu adalah hal yang gaboleh dilakukan loh! Mba Mauliddita Salsabila dari jurusan Psikologi Universitas Airlangga menceritakan perbedaan beberapa mental illness yang ternyata sering kita salah artikan dan cara untuk mengetahui serta menghindarkan terkenanya depresi.
-
Banyak perubahan yang terjadi di saat-saat seperti ini, salah satunya adalah ormawa. Terkadang beberapa orang masih banyak yang belum mengerti perjuangan seseorang untuk melakukan sesuatu di saat pandemi ini. Di episode kali ini, kita akan berbagi cerita dengan seorang wakil ketua BEM di ITS tentang apa sih yang terjadi di salah satu ormawa di ITS dan bagaimana usaha untuk terus menjalankannya. Bagaimana ya tanggapan Mas Rama tentang hal ini?
-
Apa pernah terdengar kalimat "LKMM identik dengan ice-breaking!" di telinga kalian? Nah, 2 pemandu dari FTK dan FV, iya fakultas yang punya love-hate relationship itu, bakal klarifikasi soal kalimat tadi. Ditambah dengan kondisi pandemi gini, kira-kira mereka bisa ga ya melaksanakan pelatihan dengan baik? Hal-hal dibalik serunya ice-breaking saat LKMM, seperti kerugian dalam hal konsumsi bakal dibahas di episode ini. Ternyata banyak keresahan yang dialami kepemanduan, Brot dan Dinot pun ikut resah saat memandu episode ini.
-
Banyak sekali kasus rasisme terjadi yang memicu protes belakangan ini. Protes tersebut di antaranya ada #BlackLivesMatter di luar negeri maupun #PapuanLivesMatter di Indonesia. Beberapa orang mungkin tidak sadar kalau banyak hal sepele yang biasa orang lakukan secara sengaja maupun tidak sengaja ternyata termasuk tindakan rasisme. Tidak banyak yang sadar dan peduli dengan rasisme itu sendiri. Kamu termasuk orang yang mana?
-
Saat ini, banyak kegiatan kampus terhalang oleh karantina. Misalnya event kampus yang sedang berjalan maupun yang akan datang. Denny dan Daus yang memiliki posisi penting di 2 event yang berbeda menceritakan bagaimana kelanjutan event yang mereka pegang dan bagaimana cara menanganinya.
-
Di tengah situasi pandemi COVID-19 ini, Brot dan Dinot semakin terdorong untuk membuat podcast. Namun, sebelum membahas topik-topik yang asik dan menarik, alangkah baiknya kita mulai dengan pengenalan.