Episodi
-
Agama dan kepercayaan di Indonesia sangatlah beragam. Tokoh agama di Indonesia menjadi sangat penting agar tetap menjaga tenggang rasa dan toleransi antar umat beragama. Dan hal ini menjadi tugas yang cukup menantang yang diemban seorang menteri agama di republik ini.Bintang tamu #QNAMETROTV kali ini awalnya dikenal sebagai tokoh agama dengan pemikiran yang luas dan moderat. Kemudian ia mengemban tugas sebagai imam besar di masjid terbesar se-Asia Tenggara yaitu Masjid Istiqlal. Kini pria kelahiran Bone, Sulawesi Selatan tersebut dipilih oleh Presiden Prabowo sebagai Menteri Agama. Apa saja cerita menarik dibalik perjalanan hidupnya? Bagaimana cara beliau tetap konsisten menjaga toleransi antar umat beragama di republik ini?
-
Mereka adalah para penyandang disabilitas yang memiliki prestasi dan mampu hidup mandiri. Keterbatasan fisik tak menyurutkan langkah hidup mereka untuk mewujudkan cita-cita. Mereka ialah Namira Zania dan Rachel Siloam.
-
Episodi mancanti?
-
Senin, 17 Maret 2025 mantan Kapolres Ngada, AKBP Fajar Widyadharma Lukman, akan menjalani sidang kode etik terkait kasus 45v51l4 dan n4rk0b4. Untuk mengetahui informasi selengkapnya, kita bergabung bersama jurnalis Metro TV, Aris Setya.
-
Badai salju melanda salah satu kota di Rusia. Badai itu mengakibatkan sejumlah penerbangan ditunda dan mengganggu mobilitas warga setempat.
-
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan memanggil mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, untuk dimintai klarifikasi setelah KPK menggeledah rumahnya di Bandung terkait dugaan korupsi Bank BJB. Menanggapi hal tersebut, Sekretaris Jenderal Partai Golkar, Sarmuji, menyebutkan bahwa Partai Golkar menghormati proses hukum yang tengah berjalan di KPK.
-
Sementara itu, KPK memastikan penggeledahan rumah Ridwan Kamil yang dilakukan penyidik berlandaskan petunjuk selama proses penyidikan. Pelaksana Harian Direktur Penyidikan KPK, Budi Sukmo Wibowo, menyatakan bahwa prioritas dalam penggeledahan dalam kasus dugaan korupsi dana iklan Bank BJB adalah rumah Ridwan Kamil.
-
Partai Nasdem Provinsi Kepri melakukan konsolidasi dan buka puasa bersama dengan seluruh pengurus tingkat kota dan kabupaten di wilayah Kepulauan Riau. Acara konsolidasi ini juga dihadiri oleh Ketua Koordinator Pemenangan Pemilu Wilayah Kepri, Pietra Paloh.
-
Dua pekan menjelang Lebaran Idulfitri 2025, sejumlah persiapan dilakukan di Terminal Kampung Rambutan, Jakarta, untuk menghadapi arus mudik 2025. Untuk mengetahui informasi selengkapnya, kita sudah terhubung dengan jurnalis Devi Syafira.
-
Pada Minggu pagi, jalur utama Dayeuhkolot, Kabupaten Bandung, terendam banjir setinggi lebih dari satu meter setelah hujan deras sejak Sabtu. Akibatnya, aktivitas masyarakat dan perekonomian di kawasan tersebut terganggu total, dengan pasar dan pertokoan terpaksa tutup. Masyarakat yang melintas harus menggunakan perahu atau delman, karena kendaraan roda dua maupun roda empat tidak dapat melalui jalur ini. Warga berharap pemerintah segera menemukan solusi atas masalah banjir yang berulang ini.
-
Guna menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat beribadah di bulan ramadhan, Kepolisian Resort Dumai menggelar razia gabungan dengan menargetkan balapan liar serta sepeda motor yang menggunakan knalpot brong. Dalam operasi yang digelar Sabtu malam hingga Minggu dini hari, petugas berhasil mengamankan hingga puluhan sepeda motor.
-
Kasus asusila yang dilakukan eks Kapolres Ngada, Fajar Widyadharma, mendapat kecaman dari berbagai pihak. Salah satu yang mengecam hadir dari Persatuan Islam Tionghoa Indonesia.
-
PT KCIC memberikan diskon sebesar 20% bagi masyarakat yang ingin berpergian menggunakan Whoosh. Diskon itu berlaku dari Halim-Bandung, maupun sebaliknya.
-
Pengelola jalan tol Trans Sumatera kebut perbaikan di seluruh ruas tol Bakauheni-Terbanggi Besar. Pihaknya memastikan, perbaikan itu rampung h-10 lebaran.
- Mostra di più